>
Tips Belajar Public Speaking – Ini Dia Cara Membuat Presentasi Lebih Menarik

Tips Belajar Public Speaking – Ini Dia Cara Membuat Presentasi Lebih Menarik

Ini Dia Cara Membuat Presentasi Lebih Menarik

Halo sahabat pengusaha entrepreneurs Indonesia.

kembali dengan Samuel Moses dari distributorbangunan.com dan kali ini kita akan membahas bagaimana caranya kita bisa menemukan sumber cerita untuk membuat public speaking, cara berbicara di depan umum kita ataupun pada waktu kita ngomong di depan panggung presentasi kita menjadi lebih menarik dan tidak membosankan.

Ini dia tipsnya So, teman-teman pengusaha entrepreneurs Indonesia menjadi seorang public speaker, menjadi seorang pembicara, menjadi seorang leader dalam sebuah perusahaan itu adalah sebuah syarat jika memang anda seorang karyawan di perusahaan tersebut dan ingin cepat naik karir maka
hal tersebut harus bisa segera dipenuhi ya kemampuan berbicara, kemampuan public speaking itu harus kita bisa. Punya skill tersebut ya terkadang bahasanya tidak harus formal-formal tapi
kalau kita ngomongnya PD, kita ngomongnya berenergi, kita ngomongnya semangat. Maka pembicaraan yang ngomongnya terlihat asal-asalan pun akan terlihat sangat-sangat menarik.

Nah, sekarang saya akan membahas sebenarnya apa sih yang dicari oleh seorang audiens dari seorang pembicara profesional. Nah, yang dicari seorang audience dari pembicara profesional bukan materi materinya yang sangat-sangat sulit dicerna, bukan sebuah training yang sangat-sangat pusing dan sangat-sangat powerful
banget materinya, Bukan. Tapi yang di cari dari seorang audience
untuk pembicara profesional dia harus bisa menyampaikan materi
dengan sebuah cerita. Pembicara profesional lain yang jago public speakernya, dia harus bisa bercerita, dia harus
bisa storytelling di setiap materi yang disampaikan. Jadi kalau misalnya kita menerangkan materi misalnya ya ngomongin
Sigma itu kan materi yang sangat-sangat aduh matematika banget gitu kan pusing kalo dengerin begitu, apalagi banyak rumus-rumusnya. Nah, mungkin anda pernah denger rumus ini nih
y = f (X1 x2 x3 X4 X5) yang artinya hasil sebuah output itu sama dengan hasil dari faktor-faktor atau proses-proses yang membuat si Hasil tersebut ada. Pusing kan menjelaskan seperti itu? akan berbeda kalau kita menjelaskannya itu misalnya omzet turun nih, nah kita akan cari ini sebab sebabnya kenapa. Nah, itu kan lebih dimengerti gitu daripada kita menjelaskan dengan menggunakan rumus, menjelaskan sesuatu dengan sebuah cerita itu membuat audience akan mengerti dari materi yang mau kita sampaikan. Nah,
masalahnya adalah terkadang kita bingung ya dari mana kita bisa menemukan ide, menemukan inspirasi untuk bercerita tentang materi yang mau kita sampaikan, materinya apa, ceritanya harus bagaimana, kadang-kadang kita bingung ya. So, teman-teman bisa mendapatkan inspirasi mendapatkan ide
untuk bercerita ketika anda berbicara di depan umum menyampaikan sebuah materi public speaking. Anda bisa bercerita
pengalaman pribadi, oke berceritalah pengalaman pribadi. Nanti akan terasa orisinalitasnya dimana pembicara-pembicara lain tidak pernah bisa meniru. ya mungkin bisa meniru tapi sepertinya tidak akan seorisinal seasyik kalau teman-teman penguasa entrepreneurs yang menyampaikan secara langsung dari pengalaman pribadinya.  Lalu kedua, teman-teman bisa rajin membaca buku biografi pengusaha pengusaha terkenal misalnya Toyota, teman-teman bisa membaca biografinya Honda, bisa membaca biografinya Thomas Alva Edison dan quotesnya tuh paling banyak dipakai. Dari 1000 Thomas Alva Edison tuh 1000 kali gagal baru dia bisa menemukan lampu dan ini sering banget quotesnya dipakai sebagai inspirasi kesuksesan untuk para
pengusaha-pengusaha yang mendengarkan materi motivasi ataupun presentasi yang disampaikan oleh pembicara-pembicara profesional yang berbicara di depan umum ataupun di atas panggung. Oke, jadi membaca buku biografi itu bisa menambah wawasan terus teman-teman juga bisa melihat video-video YouTube yang berkaitan dengan materi yang ingin
dibawakan oleh teman-teman ketika anda meeting dan briefing dengan tim. Yang anda bisa cari misalnya materinya tentang cara meningkatkan omset,  ya Cari saja “the best sales man in the world” nah cari aja di situ nanti akan banyak cerita-cerita
yang berkaitan dengan materi ataupun topik yang pengen teman-teman pengusaha entrepreneurs bawakan. mudah sekali untuk mencari hal tersebut. teman-teman boleh coba jika anda ingin membawakan materi ya coba dari sekarang bercerita lalu cari sumber inspirasi atau kalau teman-teman berceritanya masih canggung dan teman-teman masih agak susah cari sumbernya dari mana teman-teman bisa minta si audiencenya yang menonton itu. Itu juga sering dilakukan oleh pembicara-pembicara profesional dimana ketika mereka
ingin mengganti suasana dari cerita pribadi ke hal yang lain mereka bisa menggunakan sumber video-video yang ada di
YouTube.

Yah itu saja. Akhirnya
kita tiba dipenghujung tips public speaking di video ini jika teman-teman suka dengan channel yang membahas sebuah public speaking communication skill, mindset productivity, pengembangan diri, seling leadership dan marketing ataupun tips bisnis ya teman-teman boleh subscribe channel Samuel Moses like video ini lalu komen ya jika ada yang mau ditanyakan dan jangan lupa untuk share kepada teman-teman pengusaha entrepreneurs yang lainnya. Jangan lupa saya juga punya tiktok @distributorbangunan. Buat teman-teman pengusaha entrepreneurs yang punya tiktok boleh Difollow tiktok saya.
kita akan ketemu lagi di video berikutnya dan tetap senyum Salam sukses untuk semuanya.

bye bye.